25 Juni 2010

Alasan Dibalik Italia Tersingkir Dini di Piala Dunia 2010

Akhirnya lengkap sudah 2 finalis Piala Dunia tahun 2006 lalu, setelah Prancis tersingkir beberapa hari lalu, kini giliran Italia yang ikut tersingkir dari ajang 4 tahunan ini. Italia yang harus memainkan laga hidup mati melawan Slowakia, tidak menunjukkan tanda-tanda sebagai tim juara dunia 4 kali. Akhirnya, mereka dipermalukan 3-2.

Sejak awal kualifikasi grup, Italia memang dihujani banyak kritik, terutama soal pemilihan daftar pemain yang masuk timnas. Pelatih kepala Marcello Lippi lebih banyak memasukkan pemain tua kedalam skuadnya. Sementara, kualitas pemain muda di Italia masih jauh dari harapan. Karena kebanyakan pemain renta inilah Italia kalah.

Sejak awal bermain seri dengan Paraguay, seri lagi dengan Selandia Baru, dan sampai partai akhir melawan Slowakia, Italia menunjukkan permainan ”sabar” ala tua-tui nya. Tak banyak bergerak, sering salah pasing, kurang tenang, sampai bek yang selalu ketinggalan lari mengejar striker-striker lawan yang cepat. Pemain gelandangnya, saking terlalu tua, mungkin takut untuk berebut bola, atau lebih banyak berdoa, karena yakin kalau sabar buahnya manis.



Italia butuh suntikan darah muda, dimana mereka bisa menjadi motivator, terus berlari meski skor ketinggalan, dengan emosi meledak. Ini yang diperlukan saat para pemain senior mulai ”dingin” dilapangan. Mungkin, saat melihat juniornya berlari, semangat seniornya akan bangkit lagi, dan sama-sama ingin memberikan yang terbaik bagi negara mereka, Italia.

Kesimpulannya, Italia perlu banyak berbenah, terutama soal pemain muda/penerusnya. Dimana belum satupun yang memperlihatkan sebagai bintang masa depan Italia. Mungkin karena alasan inilah pelatih Marcello Lippi lebih memilih untuk membawa pemain cidera, seperti Pirlo dan Gattuso. Semoga di Piala Dunia tahun 2014, Italia bisa menjadi juara dunia lagi, dan bukan sebagai tim pelengkap yang harus pulang cepat...

Forza Italy!!!

8 komentar:

Zippy mengatakan...

Intinya Italy emang gak pantes juara WC 2010.
Udah kalah, eh..jadi juru kunci juga di grupnya.
Parah!

Dunia Hape mengatakan...

Kayaknya Itali mau nyusul runner up Wc 2006, Perancis, hehehe...

Anonim mengatakan...

Pelatih nya Brengsek !!!!!!!!!
Jijik aku Ngliat nya,milih pemain aja ngga becus.menurutku pelatih kaya gitu udah saat nya dipecat !!!!!!!!!!

Rubiyant|Photo mengatakan...

itulah permainan, pasti akan ada yang tersisih, dan itu adalah hal yang wajar ....

Herman mengatakan...

sayangnya, jika sebuah tim direncanakan dengan baik, pasti takkan jadi begini. Jika Italia memang serius ingin juara 2x berturut2, seharusnya, 1 hari sesudah mereka juara PD 2006, sudah harus pasang strategi guna pengembangan pemain2 mana yang akan tampil di PD 2010, tentunya selain disisipkan beberapa pemain senior buat pendamping...

bukannya malah membawa pemain tua+sakit-sakitan yang rentan cidera. betul?

banyak yg bilang, kenapa saat lawan slowakia, pirlo+buffon disimpan? itu karena mereka cidera.

Masda mengatakan...

Tetap dukung Indonesia... Go...Go...Go...
Btw lam kenal mas dari Adhitya 'Masda'Zine

Azzmie mengatakan...

trims infonya, tapi sayangnya saya jarang nonton pertandingannya tuh. hehehe...
kunjungan balik, ijin jadi follower di blog yang keren ini ya.

Herman mengatakan...

yup...
sama kenal buat semuanya...