10 Mei 2010

Pengembang Farmville Ingin Lepas dari Facebook

Zynga berniat melepaskan diri sepenuhnya dari Facebook. Pengembang game Farmville ini kabarnya akan membuat portal game sendiri bernama 'Zynga Live'. Sebuah laporan dari sumber yang tidak disebutkan namanya mengungkapkan, pada awalnya Facebook meminta Zynga tetap bergabung di Facebook dan menandatangani sebuah kesepakatan untuk jangka waktu yang cukup lama.
Namun kemudian keduanya gagal menemukan kata sepakat ketika Facebook memutuskan untuk menonaktifkan notifikasi untuk Farmville, bahkan sampai mengancam akan menghentikan semua game Zynga. Sementara itu, perwakilan Zynga enggan mengomentari kabar ini. Untuk diketahui, pada bulan Februari lalu, Zynga telah meluncurkan website Farmville sendiri yang memungkinkan pemain mengakses game tanpa menggunakan Facebook.

Menurut saya, jika pengembang Farmville Zynga benar-benar lepas dari facebook, maka keduanya akan sama-sama rugi. Dari pihak Farmville Zynga, tentu sedikit banyak akan kehilangan banyak ”pelanggan” setianya. Penyebabnya bisa karena ketidaktahuan. Begitupun pihak Facebook, banyak penggunannya yang tak hanya sekedar berfacebookan ria dengan teman-temannya. Tapi game Farmville, yang penggunanya konon mencapai 1 juta orang, dan game sekelas Poker Zynga, yang begitu banyak digandrungi orang yang hobi memainkan kartu.

6 komentar:

Herman mengatakan...

thx sobat sudah mau berkunjung!

hendro-prayitno mengatakan...

aku kalau di facebook jarang pakai aplikasi, dulu paling main mafia wars

Herman mengatakan...

sekarang aplikasi di facebook sudah berjibun lo bro...^^

yasiin mengatakan...

infonya bagus gan!
makasih udah sharing!

salam kenal 0_0

Nikmatnya Hidup mengatakan...

aku malah lagi kecanduan nih game, wah klo lepas ga asik soale klo masih di pesbuk kan sambil pesbukan bisa sekalian maen gt

Herman mengatakan...

@ yasiin: sep bro!

@ richoyul: haha...kecanduan game bahaya bro >.<