06 September 2009

Peringkat FIFA Terbaru!

Zurich, Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) mengeluarkan daftar resmi ranking dunia untuk bulan September. Dalam peringkat terbaru itu tidak banyak terjadi perubahan signifikan khususnya dalam urutan sepuluh besar.

Brasil masih berada di peringkat pertama dengan nilai 1604. Pada peringkat kedua diduduki Spanyol. Tim Matador hanya terpaut 16 poin dibelakang Brasil. Belanda berada di peringkat ketiga dengan 1376 poin.

Sedikit pergeseran terjadi pada peringkat empat dan lima. Italia naik satu tingkat ke peringat empat sekaligus disejajarkan dengan Jerman. Kedua negara itu mengoleksi poin sama 1186.

Perbaikan peringkat luar biasa dialami Kirgistan, Angola dan Kongo. Tambahan 59 poin membuat peringkat Kirgistan naik 17 tingkat dari urutan 160 ke 143. Sementara Angola naik dari urutan 102 ke posisi 92 dan Kongo dari peringkat 89 ke 79.

Sementara Indonesia berada di peringkat 133 dengan total poin 201. Dengan tambahan 15 poin maka peringkat tim Merah-Putih terdongkrak naik satu tingkat dari bulan lalu. Lumayan kan?

10 Besar Ranking FIFA:

1. Brasil 1604
2. Spanyol 1588
3. Belanda 1376
4. Italia 1186
4. Jerman 1186
6. Rusia 1129
7. Inggris 1127
8. Argentina 1113
9. Kroasia 1101
10. Prancis 1040
dst
133. Indonesia 201

Tidak ada komentar: